Skip to main content

Posts

Showing posts from August, 2014

[Review] Hanya Kamu yang Tahu Berapa Lama Lagi Aku Harus Menunggu

Review ini dibuat untuk event Baca dan Posting Bareng BBI 2014 bulan Agustus dengan tema buku Indonesia yang terbit tahun 2014. Judul : Hanya Kamu yang Tahu Berapa Lama Lagi Aku Harus Menunggu Penulis : Norman Erikson Pasaribu Penerbit : Gramedia Pustaka Utama Tahun cetakan : 2014 Jenis : Paperback ISBN : 9786020304489 Rating : 4,5/5 Ada beberapa alasan kenapa saya ngidam buku ini, (1) saya ngefans sama penulisnya--walau penulisnya mungkin tidak kenal saya, (2) judulnya panjang, sama seperti novelnya Dewi Kharisma Michellia atau film-filmnya Edwin yang jadi favorit saya, (3) saya punya semacam kepercayaan-agak-ngaco bahwa semua cerita berjudul panjang pasti isinya adalah tentang kegalauan hidup yang dikemas dalam plot surealisme atau absurd--dan itu favorit saya--dan (4) ini tentang menunggu.

[Review] The Colorless Tsukuru Tazaki and His Years of Pilgrimage

Judul : Colorless Tsukuru Tazaki and His Years of Pilgrimage Penulis : Haruki Murakami Penerbit : Knopf Tahun cetakan : 2014 Jenis : Hardcover ISBN : 9780385352109 Rating : 4/5 Saya adalah orang yang selalu impulsif kalau sudah dipertemukan dengan yang namanya Haruki Murakami. Kali ini pun begitu. Saya sudah tahu kalau sekitar bulan Juni kemarin ada pre-order untuk buku terbarunya, Colorless Tsukuru Tazaki. Saya menunggu dengan tidak sabar sampai masa pre-order berakhir, lantas stres karena di toko buku impor online rata-rata harga buku ini mencapai lebih dari 300ribu. Saya mengurungkan diri untuk langsung beli, eh ndilalah , waktu ke kampus ketemu buku ini ke Books & Beyond. Impulsif, walaupun sebelumnya cukup bisa menahan diri, akhirnya saya embat juga buku ini. :v

August Rainbow Giveaway Hop - Red

Halooo~ ada giveaway lagi niiih~ kali ini giveaway-nya dalam rangka ulang tahun blog saya yang pertama. Yaay! Nggak terasa udah setahun umur blog ini. Sebenarnya ultah blog ini sudah dari tanggal 8 Agustus kemarin, tapi lalu saya lupa (ups) dan kebetulan ada rencana bloghop dengan teman-teman yang ultahnya di bulan Agustus juga. Kenapa Rainbow? tentu karena saya LGBT-supporter Karena yang blognya ultah di bulan Agustus ini ada tujuh orang. Giveaway-nya pun dilakukan dengan memberikan permainan tebak kover dengan tema warna. Warna yang saya dapat adalah warna kesukaan saya: Merah. Apa sih, hadiahnya?

[Review] Re:

Judul : Re: Penulis : Maman Suherman Penerbit : Pop Tahun cetakan : 2014 Jenis : Paperback ISBN : 9789799107022 Rating : 3,5/5

1984 Giveaway Winner Announcement!

Halo! Maaf ya pengumumannya giveaway-nya lama, karena setelah dipikir-pikir waktu yang saya janjikan untuk saya publish pemenangnya adalah beberapa hari sebelum lebaran dan sudah ada isu JNE sedang sangat sibuk. Jadi saya pikir sekalian setelah lebaran saja. Dan ternyata baru sempat sekarang. hehe. Without further ado!